RSUD Kota Padang Panjang menjadi Target Penilaian Penghargaan Adipura Tahun 2024

RSUD Kota Padang Panjang - RSUD Kota Padang Panjang merupakan salah satu dari 32 OPD yang menjadi target penilaian penghargaan Adipura Tahun 2024 dan masuk sebagai salah satu titik pantau dari penilaian Adipura Kota Padang Panjang

   

Pengecekan ini terbagi menjadi 2 kelompok. Kelompok 1 Bersama Bapak Kurniawan Akbar yang didampingi oleh Direktur RSUD Kota Padang dr.Lismawati R, M.Biomed, Sp.PA dan Kabid Pelayanan Marlina Permata Sari. SKM., M.KM. Kelompok 2 Bersama Bapak Fakhry Ibrahim yang didampingi oleh Kabid Penunjang Herki Toni, MARS dan Kasi Penunjang Non Medis Hidayat Zainoen S.Sos. beserta tim kesling RSUD Kota Padang Panjang

   

Tim penilai mengecek Tempat Pengolahan Sampah Limbah Bahan Beracun dan Berbahaya (LB3), Instalasi Pengolahan Air Limbah (IPAL), Ruang Incenerator dan Tempat Pembuangan Sampah 3R (Reduce,Reuse, Recycle),

kemudian melihat aspek dari penyediaan sarana dan prasarana seperti tempat sampah, tempat sampah terpilah, TPS 3R, TPS limbah medis sama IPAL-nya kemudian pemisahan dari limbah medis.

Selain itu tim penilai juga melihat penghijauan yang ada di RSUD Kota Padang Panjang

   

   

 -